Minggu, 12 Juli 2009

Penghargaan Yang Tak Ternilai


Setiap manusia apapun latarbelakangnya, memiliki kesamaan mendasar yaitu ingin dihargai, dihormati, diakui dan didengarkan, menurut saya ini adalah sebuah motivasi yang sangat efiesien, namun banyak sekali manusia yang melupakan tentang hal ini dikarenakan dia yang telah dihargai dihormati diakui dan didengarkan setiap apa yang dibicarakannya malah akan berbalik, contoh para pemimpin perusahaan mereka menganggap merekalah segala - galanya diperusahaan itu, mereka tidak mau tahu apapun alasan bawahan yang penting target perusahaan tersebut dapat terealisasikan. dan bila tidak maka bawahanlah yang akan disalahkan, mereka melupakan bahwa manusia ini selain mahluk fisik mereka juga mahluk spiritual yang juga membutuhkan suatu penghargaan atau merasakan bahwa mereka itu manusia bukan hanya mesin - mesin perusahaan. dengan hanya memeberikan gaji saja mereka akan merasa tercukupi. sesuai teori Herzberg seorang psikolog dia mengatakan bahwa "uang tidak akan mendatangkan kepuasan dalam bekerja".

Para pekerja lebih membutuhkan sesuatu yang tidak ternilai harganya yaitu persaan dihargai diakui bahwa mereka telah bekerja dan memberikan konstribusi kepada perusahaan. tidak perlu pujian atau penghargaan yang bila diucapkan harus dengan sebuah kertas pidato, namun pujian dan pengakuan yang tulus maka akan lebih afdol dibandingkan dengan sebuah kritikan yang hanya membuat hati mereka lebih hancur, dan selain itu juga mereka atau para pekerja lebih menyukai bila dicintai dengn tulus bukan karena mereka kerja di perusahaan dengan kinerja yang baik tapi cinta tampa syarat. cinta ini adalah merupakan salah satu bagian dari tuhan contohnya tuhan memberikan kita udara atau O2 dalam bahasa kimianya yang berlimpah didunia ini dan yang menghirup udara juga bukan orang baik - baik saja tapi semua tampa pandang bulu. ini lah cinta tulus tampa syarat, walaupun kita sering lupa dengan nikmat itu tapi Allah tetap memberikannya. inilah yang membuat Allah maha pengasih lagi maha penyayang dan selalu mulia dimata umatnya. ini hanya salah satu contoh saja namun masih banyak contoh bila kita ingin mempelajarinya. memang bila dipikir - pikir lebih mudah mengkritik pekerja dibandingkan kita memuji mereka. namun bila kita ingin lebih tenang lebih bisa menikmati hidup maka pujilah mereka. insyallah derajat anda tidak akan tirun walaupun hanya 1 inci malah sebaliknya anada akan mendapatkan kemulian baik didunia maupun diakhirat kelak....amin^^v

0 komentar:

Posting Komentar